Mencegah lebih baik daripada mengobati. Kita pernah mendengar banyak kasus, orang menghabiskan sebagian hartanya hanya untuk menyembuhkan penyakit jantung, atau kanker yang menderanya. Namun, kesehatan itu memang mahal. Sebanyak apapun uang yang kita habiskan untuk menyembuhakan sakit yang terlanjur parah, meskipun dapat sembuh, tidak dapat mengembalikan kondisi kesehatan kita seperti sedia kala, sebelum kita terserang sakit parah.
Cara yang paling tepat untuk terhindar dari berbagai penyakit kronis adalah mencegah penyakit tersebut datang. Salah satunya dengan membiasakan gaya hidup sehat.
Seperti apakah gaya hidup yang sehat itu? Berikut tips mencegah tubuh anda terserang penyakit.